no klik kanan

Selasa, 15 Oktober 2013

Ai Turut Sembeli Hewan Qurban di Teling


WAKIL Walikota Harley AB Mangindaan
turut menyembeli hewan qurban
dalam perayaan Idul Adha 1434 H di masjid Lailatul Qadri,
Kelurahan Teling Atas.(Foto: ist)

Manado, KM -
Ikut merayakan Hari Raya Idul Adha 1434 Hijriyah, Wakil Walikota Manado Harley AB Mangindaan, Selasa (15/10), tampak berbaur bersama Jamaah Masjid Lailatul Qadri, Kelurahan Teling Atas, Kecamatan Wanea.
Kehadiran Wawali dalam perayaan yang diwarnai dengan pemotongan hewan qurban itu, menarik perhatian jamaah. Bahkan, Wawali turut menyembeli sapi qurban untuk dibagikan kepada 100 kepala keluarga kaum dhuafa di masjid tersebut.
“Perayaan Idul Adha ini memiliki makna yang sangat besar, untuk saling membagi serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Saya dan keluarga juga menyampaikan selamat Hari Raya Idul Adha 1434 Hijriyah bagi wargaku, warga Muslim Kota Manado,”ujar Ai, sapaan akrab Wawali.
Imam Masjid Lailatul Qadri Teling Bambang Suman, menjelaskan pembagian hewan qurban kepada 100 KK, masing-masing menerima 2 Kilogram.
Sementara, sehari sebelum perayaan Idul Adha, Senin (14/10) lalu, Wawali atas nama Pemerintah Kota (Pemkot) Manado menyerahkan 11 ekor sapi untuk 11 masjid di 11 kecamatan se Kota Manado, di lapangan Sparta Tikala Manado.
Penyerahan hewan qurban tersebut diterima Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Manado H Amir Liputo SH.    
Kesebelas masjid yang menerima hewan qurban Pemkot Manado yakni Masjid Al Hijrah, Kelurahan Pandu, Kecamatan Bunaken, Masjid Nurul Fatah, Kelurahan Maasing, Kecamatan Tuminting, Masjid Jabar Nur, Kelurahan Singkil Satu, Kecamatan Singkil, Masjid Al Muhajirin, Kelurahan Paniki Bawah, Kecamatan Mapanget, Masjid Al Maqbulin, Kelurahan Taas, Kecamatan Tikala.
Kemudian, Masjid Al Mubaroqah, Kelurahan Mahakeret Timur, Kecamatan Wenang, Masjid Lailatul Qadri, Kelurahan Teling Atas, Kecamatan Wanea, Masjid Al Mujahidin, Kelurahan Sario, Kecamatan Sario, Masjid Al Bayyinah, Kelurahan Malalayang Satu Timur, Kecamatan Malalayang, Masjid Al Munawwarah, Kelurahan Bunaken, Kecamatan Bunaken Kepulauan, dan Masjid Al Fatah, Kelurahan Paal Dua, Kecamatan Paal Dua.(jan torindatu)

Dari Amerika, Walikota Sampaikan Selamat Idul Adha


GS Vicky Lumentut

Manado, KM -
Meski sedang mengikuti pendidikan dan pelatihan tentang Leadership Transformation in Indonesia yang digelar Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI kerjasama dengan Harvard University melalui Harvard Kennedy School, Amerika Serikat, Walikota Manado GS Vicky Lumentut, ikut merasakan kebahagiaan umat Islam di Kota Manado dalam merayakan Hari Raya Idul Adha 1434 Hijriyah, Selasa (15/10)

Secara khusus Walikota menyampaikan salam dan selamat merayakan Hari Raya Idul Adha bagi seluruh umat Muslim di Kota Manado. Walikota berharap, dengan perayaan Idul Adha yang dikenal juga dengan Hari Raya Qurban, semakin meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT, serta tercipta keharmonisan hidup ditengah keberagaman.  
“Saya atas nama Pemerintah Kota Manado, atas nama pribadi Vicky Lumentut, dan Keluarga Besar Lumentut-Runtuwene, mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha kepada seluruh umat Islam, dan khususnya saudara-saudaraku umat Islam di Kota Manado dan selamat merayakannya. Marilah kita bersama-sama memanjat doa, semoga Allah SWT akan selalu menguatkan diri kita masing-masing untuk bisa menjaga dan meningkatkan serta memperkokoh keimanan dan ketakwaan,”tukas Walikota.
Bagi umat Muslim yang sedang mengikuti Ibadah Haji di tanah suci Makkah, Arab Saudi, Walikota berharap sekembalinya mereka di Manado dapat menjadi haji mabrur yang dapat menjadi panutan dan teladan dalam hidup bernegara dan bermasyarakat di Kota Manado.
“Dan bagi saudara-saudaraku yang menunaikan Ibadah Haji, sekembalinya ke tanah air, semoga bisa menjadi Haji yang Mabrur,”pungkas Walikota.(jan torindatu)