no klik kanan

Minggu, 11 November 2012

Kepala Bapelitbang Kuras Uang Rakyat ke LN

Boyong Pejabat Ditengah-tengah Kesulitan Warga
William Luntungan
Minut, KM -
Budaya pelesir alias melancong ke Luar Negeri (LN), sepertinya menjadi tradisi tahunan yang wajib dilakukan Pejabat dilingkup Pemerintahan Minahasa Utara (Minut). Kali ini, giliran Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan (Bappelibang) Hanny Tambany.
Rencana keberangkatan Tambany bersama sejumlah pejabat ke LN, mendapat kritikan tajam masyarakat dan kalangan aktivis, mengingat saat ini tim Ekskutif dan Legislatif tengah fokus menyelesaikan pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (R-APBD) induk 2013.
“Dalam pembahasaan ini, Bappelitbang memiliki posisi sentral. Seharusnya, fokus mengikuti pembahasan biar hasilnya benar-benar menyentuh masyarakat, tidak seperti tahun-tahun sebelumnya dimana pembahsan APBD terburu-buru dan terkesan asal-asalan,” kritik aktivis pemuda Minut William Luntungan.
Luntungan juga menyesalkan, langkah Bupati Drs Sompie Singal MBA yang memberikan izin cuti kepada Kepala Bappelitbang dan kolega ke LN. Apa lagi izin cuti tersebut dinilai sangat diskriminatif karena tanpa melalui mekanisme dan prosedur, dimana untuk izin cuti harusnya melewati beberapa tahapan, seperti menyampaikan permohonan ke Sekretaris Daerah (Sekda) kemudian ke Wakil Bupati (Wabup), tapi toh oleh Bupati langsung disetujui. “Jangan mentang-mentang masuk dalam ring 1 Bupati, lantas mengindahkan Sekda dan Wabup alias mengikuti jalan tol,” kritik Luntungan yang juga ketua RSN Minut.
“Ini lucu, Pejabat yang berangkat pake uang daerah malah direstui dan tanpa sanksi. Sementara pejabat yang berangkat ke LN beberapa waktu lalu (Mantan Asisiten I Marthino Dengah SH, mantan kepala Inspektorat Dra Marieke Dengah, Kabag Umum Roy Kodoati dan Bendahara Sekretariat,red) dengan menggunakan uang pribadi, jabatan mereka langsung di Plh kan,” tandasnya, Minggu (11/11).
Sementara itu, dari informasi dirangkum Kepala Bappelitbang bersama sejumlah pejabat, akan melakukan kunjungan ke Amerika selama 10 hari terhitung sejak senin besok (hari ini,red) dalam rangka membahas agenda keperiwisataan. Namun sayangnya, Bappelitbang tidak mengikutsertakan instansi teknis dalam hal ini Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.
Sementara Kepala Bappelitbang Hanny Tambani, dihubungi lewat telephon selulernya, terdengar nada sambungan tapi tidak diangkat. (hendrasamuel)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar