no klik kanan

Rabu, 31 Oktober 2012

Soal Proyek Fisik, Wagub Sulut Warning SKPD

Dr. Djouhari Kansil MPd
Manado, KM–
Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Dr. Djouhari Kansil MPd, memberikan warning kepada seluruh SKPD di lingkup Pemprov Sulut, yang sementara menjalan pekerjaan proyek fisik.
“Saya ingatkan seluruh SKPD yang sementara menjalankan proyek fisik, agar selesai tepat waktu,” tegas Kansil.
Dijelaskannya, SKPD juga harus melakukan pengawasan terhadap pekerjaan proyek itu, agar sesuai bastek.
“Jangan hanya mengejar waktu, kemudian tak memperhatikan lagi kualitasnya,” ungkap Kansil.
Ia menjelaskan, seluruh proyek fisik tahun 2012, harus selesai hingga akhir tahun ini. Kata Kansil, jika proyek fisik itu tak selesai, pihak kontraktor akan diberi sanksi sesuai aturan yang ada.
“Jadi harus selesai. Jika tidak, kami akan beri sanksi tegas pada kontraktor itu,”tegas Wagub.
Kansil menambahkan, masyarakat juga diharapkan untuk berperan penting dalam pengawasan proyek fisik yang sementara dilakukan oleh SKPD Pemprov Sulut.
“Peran masyarakat dalam pengawasan proyek, penting juga agar proyek tersebut selesai sesuai prosedur yang berlaku,”tandasnya.(onal)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar